Peduli Keselamatan, Polsek Kedungdung Sampang Beri Imbauan Tiap Tikungan

Daerah882 Dilihat

Sampang II Suaraistana.com – Personil Polsek Kedungdung, Polres Sampang, Polda Jawa Timur, aktif menjaga keselamatan masyarakat dalam berlalu lintas. Kepedulian Polsek Kedungdung itu dilakukan dengan cara memberikan himbauan keselamatan berupa banner yang dipasang di tiap-tiap tikungan tajam yang ada di wilayah hukum Polsek Kedungdung, Selasa (16/4/2024).

Kapolres Kedungdung Iptu Syafriwanto mengatakan bahwa pemasangan banner di tiap-tiap tikungan tajam tersebut bertujuan untuk memberikan Kamtibmas atau rasa aman dan kehati-hatian kepada masyarakat dalam berlalu lintas, lebih-lebih saat ini masih situasi arus balik lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah.

Anggota Polsek Kedungdung Saat Memasang Himbauan Hati-hati Kepada Pengendara di Setiap Tikungan Jl Raya di Wilayah Hukum Polsek Kedungdung (Foto: dok. Polsek Kedungdung/Suaraistana.com)

Karena jalan yang ada di wilayah hukum Polsek Kedungdung banyak tikungan tajamnya seperti di jembatan Jl Raya Dusun Tenjuy, Desa Moktesareh, Kecamatan Kedungdung ini rawan kecelakaan.

Jadi di tikungan jembatan Jl. Raya tersebut perlu dipasang banner himbauan hati-hati, agar para pengendara tetap waspada dan selalu menjaga keselamatan dalam berlalu lintas.

“Kepada masyarakat mari bersama-sama menjaga keselamatan dalam berkendara, Utamakan keselamatan, karena keluarga menunggu di rumah,” pungkas ujar Iptu Syafriwanto kepada Suaraistana.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *