Musdes Pemutakhiran Data SDGs 2023 Desa Batoporo Timur Rampung Digelar

Pemerintahan34 Dilihat

Sampang II Suaraistana.com

Pemerintah Desa (Pemdes) Batoporo Timur, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Pemutahkiran data berbasis tujuan membangun berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) Tahun 2023.

Hadir dalam Musdes yang digelar di Kantor Desa pada Selasa (09/8/2023) lalu, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Kedungdung H Rusman Suparjo, Pendamping Kecamatan Kedungdung Sairi, Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) Batoporo Timur, M. Nasir, Perangkat Desa, Ketua BPD beserta anggota dan tim Pokja (Kelompok Kerja) pemutakhiran data SDGs.

Turut hadir tim dari Kecamatan Kedungdung, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, serta Tokoh Masyarakat di Desa setempat, H. Muafan.

Pj Kades Batoporo Timur, M. Nasir, sangat mengapresiasi dan bangga dengan kerja Tim Pokja pendataan SDGs Desa setempat atas kekompakan sehingga dapat menyelesaikan Pendataan SDGs dengan tepat.

“Terima kasih kepada seluruh tim pendataan SDGs yang telah menyelesaikan pendataan, sehingga seluruh Data individu maupun kelompok di Desa Batoporo Timur dapat terdata dengan baik”, ujar M. Nasir.

Agenda dalam Musdes tersebut Sambung M. Nasir, mengatakan adalah penetapan hasil pemutakhiran data SDGs mulai pendataan tingkat Desa, Dusun, Keluarga dan Individu.

“Adapun hasil dari musyawarah tersebut adalah sebagai berikut , Survei Desa yang telah diselesaikan terdiri dari data lokasi, pemerintahan desa, musyawarah desa, regulasi, APBDes, aset desa, layanan, kerjasama, lembaga kemasyarakatan desa, BUMDes, unit usaha BUMDES, infrastuktur dan lainnya,” terang M. Nasir.

Sementara Sekcam Kedungdung H. Rusman Supardjo berharap, dengan selesainya pendataan SDGs desa itu, Desa Batoporo Timur memiliki data yang objektif dalam menyusun perencanaan pembangunan desa di masa mendatang.

“Karena dengan adanya penginputan SDGs mempermudah sistem administrasi Desa ke depan,” ungkap singkat H. Rusman.

Sekadar diketahui Musdes tersebut, diakhiri dengan penandatangan berita acara yang dilakukan oleh PJ Kades, Ketua Pokja Pemutakhiran Data SDGs, Ketua BPD, Pendamping desa dan Tokoh masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *