Ratusan Pedagang Pasar Kepung Kantor DPRD dan Pemkab Sampang

Pemerintahan679 Dilihat

Sampang II Suaraistana.com

Ratusan pedagang pasar Srimangunan Sampang, Madura, menggelar aksi demonstrasi dengan mengepung Kantor DPRD dan Pemkab setempat, Kamis (24/8/2023).

Aksi demonstrasi ratusan pedagang sambil membawa simbol keranda mayat ke kantor Dewan dan Pemkab Sampang tersebut adalah buntut dari rencana relokasi pedagang pasar Srimangunan ke pasar Margalela di Jl. Syamsul Arifin, Kelurahan Polagan, Sampang.

Sekretaris APPSI Sampang, Moh Iksan Budiyono, menyampaikan bahwa pihaknya dalam akasi tersebut membawa 4 tuntutan kepada Bupati Sampang.

“Adapun tuntutan tersebut, di antaranya menolak relokasi pasar Srimangunan, cabut SK relokasi pasar, bubarkan tim percepatan relokasi pasar, dan pecat kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Sampang,” ungkapnya.

Usai koordinasi dengan peserta aksi demonstrasi, Sekertaris Darah Kabupaten Sampang H Yuliadi Setiawan, mengaku setelah melakukan koordinasi dengan pimpinan beliau menyetujui bahwa relokasi pedagang Pasar Srimangunan ditunda.

Meminta kepada perwakilan pedagang pasar, untuk berkoordinasi dalam proses-proses ke depannya, apa yang menjadi keinginan para pedagang bisa disampaikan dalam pertemuan,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *