Alhamdulillah, Sebagian Wilayah Sampang Diguyur Hujan

Uncategorized84 Dilihat

Sampang II Suaraistana.com – Kemarau panjang yang mengakibatkan kekeringan di Pulau Madura, kini sebagian wilayah Kabupaten Sampang khususnya di Desa Torjunan, Kecamatan Robatal mulai diguyur hujan.

Evi (23) salah satu warga Desa Torjunan Kecamatan Robatal, mengutarakan kegembiraannya setelah wilayahnya mulai diguyur hujan.

“Alhamdulillah mas, tempat tinggal kami mulai diguyur hujan. Yang awalnya kondisi panas kini mulai adem,” ujar Evi, Sabtu (21/9/2024) siang.

la juga mengungkapkan, sebelum diguyur hujan semua warga di wilayah tersebut termasuk dirinya sangat kesulitan mencari air, untuk kebutuhan masak dan minum hewan ternaknya.

Hujan dengan intensitas ringan kali ini merupakan hujan yang kedua kalinya setelah daerahnya tersebut dilanda kekeringan beberapa bulan sebelumnya.

“Semoga ke depan Allah SWT menurunkan hujan yang membawa rahmat dan berkah, sehingga masyarakat bisa bercocok tanam kembali,” harapnya.